Akhir tahun lalu Xiaomi merilis smartphone pertamanya yang tidak menggunakan antarmuka MIUI, yaitu Mi A1. Xiaomi Mi A1 menggunakan android murni sebagai sistem operasinya. Karenanya, secara tampilan akan sangat familiar dengan deretan smartphone Pixel dan Nexus.
Tapi, tentu tidak semua orang suka dengan tampilan android di Xiaomi Mi A1. Jika kamu adalah salah satunya, tenang saja, ada banyak launcher pihak ketiga yang bisa kamu gunakan. Berikut ini adalah 5 launcher alternatif yang bisa kamu gunakan untuk smartphone Xiaomi Mi A1.
1. Nova Launcher
Nova Launcher adalah salah satu launcher terpopuler di Google Play. Launcher ini menawarkan banyak sekali fitur agar tampilan smartphone kamu bisa disesuaikan dengan selera.
Kamu bisa mengganti ukuran ikon, tema, latar belakang, dan masih banyak lagi. Dijamin tampilan Xiaomi Mi A1 kamu bakal lebih unik, beda dari yang lain.
2. Lawnchair Launcher
Lawnchair Launcher bisa dikatakan adalah launcher yang baru beredar di Google Play. Bahkan launcher yang namanya cukup susah disebutkan ini masih dalam versi beta.
Tapi walaupun begitu, Lawnchair Launcher tetap bisa diandalkan. Berbagai macam fitur utama launcher bisa kamu nikmati di Lawnchair. Mulai dari notification dots, shortcuts aplikasi, adaptive icon, dan masih banyak lagi.
3. Action Launcher
Jika kamu tidak suka dengan tampilan Nova Launcher tapi tetap ingin menikmati fitur-fiturnya, kamu bisa mencoba Action Launcher. Sama seperti Nova, Action Launcher menawarkan banyak sekali opsi kustomisasi.
Tapi sayangnya, banyak sekali fitur-fitur yang hanya bisa kamu dapatkan pada versi premiumnya. Itu artinya, jika ingin mendapatkan fitur lengkap, kamu harus membeli Action Launcher versi premiumnya.
4. Evie Launcher
Jika kamu suka yang ringan-ringan tapi tetap ingin tampil elegan, Evie Launcher lah pilihannya. Evie Launcher adalah salah satu launcher paling ringan di Google Play saat ini.
Evie juga merupakan launcher paling gampang digunakan. Tersedia fitur universal search, yang memungkinkan kamu untuk mencari berbagai macam hal, mulai dari website hingga kontak.
5. Flick Launcher
Sama seperti launcher lainnya diatas, Flick Launcher juga menyediakan banyak fitur-fitur launcher modern, mulai dari notification dots, gestur, hingga integrasi dengan Google Now.
Flick Launcher juga punya fitur night mode otomatis. Ketika malam hari telah tiba, maka temanya akan berubah jadi gelap. Sehingga memudahkan kamu dalam menggunakannya.
Nah, itu dia tadi 5 launcher alternatif yang bisa kamu gunakan untuk Xiaomi Mi A1. Apakah kamu tertarik untuk menggunakan salah satunya?