Persaingan pasar smartphone di tahun 2018 ini diperkirakan bakal lebih seru lagi. Soalnya beberapa pabrikan sedang mempersiapkan produk barunya, tak terkecuali OnePlus. Yap, saat ini tengah hangat dibicarakan mengenai generasi penerus OnePlus X, apalagi kalau bukan OnePlus X2.
Nah, berbicara mengenai OnePlus X2, baru-baru ini di dunia maya sudah menyebar rumor yang berkaitan dengan OnePlus X2. Rumor yang beredar kali ini membocoran bakal seperti apa spesifikasi yang nantinya diusung oleh OnePlus X2.
Berdasarkan bocoran yang beredar, OnePlus X2 akan mengusung layar seluas 5,5 inch. Namun belum diketahui berapa tingkat resolusi layar tersebut. Selain itu, perangkat ini juga akan mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 835 sebagai sumber performanya. OnePlus disebutkan bakal menyandingkan chipset tersebut dengan RAM 4 GB.
Untuk media penyimpanan, OnePlus X2 dirumorkan akan memiliki memori internal berkapasitas 32 GB atau 64 GB. Sumber dayanya sendiri diyakini berasal dari baterai berkapasitas 3.000 mAh. Sementara untuk kebutuhan fotografi, smartphone ini akan mengusung kamera beresolusi 16 MP di bagian depan dan kamera beresolusi 8 MP di bagian belakang.
Tidak hanya itu, rumor yang beredar juga menyebutkan jika OnePlus X2 akan memiliki fitur face unlock dan fitur dash charging yang mampu mengisi daya baterai dalam jangka waktu yang lebih cepat.
Lantas kapankah OnePlus X2 bakal dirilis? Ada dua versi informasi terkait hal tersebut. Pertama, OnePlus X2 akan dirilis setelah OnePlus 6 dirilis. Kedua, OnePlus X2 akan dirilis sebelum OnePlus 6 dirilis. Untuk mengetahui kepastian beritanya kita nantikan saja perkembangan berita selanjutnya.