Game di perangkat android terus berkembang. Ada game yang bisa dimainkan dengan cara sederhana, hingga game yang sangat kompleks. Nah, omong-omong soal game yang bisa dimainkan dengan sederhana, kali ini Ngonoo akan share 5 game android yang akan mengasah ketangkasan jari jemari kamu. Cara mainnya sih sederhana, tapi bisakah kamu memainkannya sampai habis?
1. Hungry Shark Evolution
Game pertama yang akan mengasah ketangkasan jari jemari kamu adalah Hungry Shark Evolution.
Dalam game ini, kamu akan berperan sebagai seorang Hiu yang harus terus makan demi melanjutkan hidup.
Kamu harus makan apa saja yang kamu temukan. Mulai dari ikan sarden, burung bangau, hingga manusia.
Berapa lama kamu bisa bertahan hidup?
2. Tap Tap Dash
Tap Tap Dash ini game yang cukup populer loh, meski cara memainkannya terbilang sederhana. Kamu hanya perlu tap layar untuk melompat atau berpindah jalur.
Tapi, tentu seiring dengan level yang meningkat, tingkat kesulitan juga akan semakin tinggi.
Di game ini sendiri total ada 400 level yang bisa kamu coba.
3. Piano Tiles
Kamu pernah main game Guitar Heroes di PS 2?
Kangen ingin main game seperti itu lagi? Nah, Piano Tiles ini bisa jadi alternatif. Cara mainnya hampir sama seperti Guitar Heroes.
Bedanya, disini kamu akan bermain dengan piano sebagai alat musiknya.
Kamu harus menyentuh kotak-kotak hitam yang akan muncul secara acak,
Kalau sampai ada yang terlewat, maka kamu akan gagal.
4. Tahu Bulat
Sebagai orang Indonesia, kamu pasti pernah main game yang satu ini ‘kan. Game ini memang terinspirasi dari maraknya penjual jajanan tahu bulat.
Uniknya, game ini memang dimainkan dengan cara menyentuh terus menerus layar smartphone. Kadang membuat jari lelah. Tapi lumayan seru lah. Bahkan bisa bikin ketagihan.
5. Skillful Finger
Terakhir ada game bernama Skillful Finger. Sama seperti namanya, di game ini, ketangkasan jari jemari kamu akan diuji.
Tugas kamu adalah mengikuti garis-garis yang ada dilayar. Ketika berbelok, maka jari kamu harus mengarahkannya tepat dibelokan garis.
Jika gagal, maka artinya permainan akan berakhir.
Nah, itu dia tadi 5 game yang akan mengasah ketangkasan jari jemari kamu. Tapi jangan lama-lama ya mainnya. Karena kalau terlalu lama, nanti jari kamu jadi keriting.
Nanti malah ga bisa pakai cincin tunangan pemberian doi.
Hiks.