Sebagai salah satu brand yang memiliki nama besar dan agar tidak kalah saing dengan brand lainnya, sudah seharusnya Asus harus selalu menghadirkan produk baru ke pasar. Nah, oleh karena itu lah beberapa waktu yang lalu, tepatnya dalam ajang MWC 2018 Asus memperkenalkan smartphone anyarnya yakni Asus ZenFone 5.
Asus ZenFone 5 sendiri merupakan sebuah smartphone kelas menengah yang memiliki spesifikasi cukup apik. Selain itu desain dari smartphone ini juga terlihat mewah dan elegan seperti layaknya sebuah smartphone papan atas. Tak ayal, banyak yang memprediksi jika Asus ZenFone 5 bakal mendulang sukses di pasaran.
Lantas, kapankah Asus akan mulai merilis smartphone barunya tersebut?
Ternyata Asus akan merilis ZenFone 5 dalam waktu dekat ini, tepatnya pada tanggal 12 April besok. Setelah dirilis pada tanggal tersebut, Asus ZenFone 5 akan mulai dipasarkan pada bulan Juni 2018. Namun sayangnya masih belum ada informasi kapan Smartphone tersebut bakal dirilis di tanah air pada tanggal 23 April 2018, berapa banderol harganya? Mengingat smartphone ini merupakan smartphone kelas menengah, maka diprediksi harganya tidak akan terlalu mahal.
Well, bila kamu memang penggemar Asus dan berencana untuk mengganti smartphone kamu dengan ZenFone 5, sepertinya kamu harus bersabar terlebih dahulu dalam jangka waktu beberapa bulan ke depan.