Google Drive Apa Khabarmu?

Cara mendapatkan Google Drive
Cara mendapatkan Google Drive

Akhirnya Google resmi meluncurkan layanan penyimpan data berbasis Cloud dengan Nama Google Drive setelah rumor Google Drive. Layanan ini adalah layanan serupa dengan pendahulu2nya seperti @DropBox, Microsoft SkyDrive, iCloud (walupun untuk ini sedikit berbeda), SugarSync dan masih banyak lagi. Layanan Google Drive ini bersifat gratis untuk 5GB pertama dan dengan $2.5 setiap bulan kita akan mendapatkan 25GB.

Google Drive ini mempunyai fitur yang sama dengan layanan sejenis yang telah ada, akan tetapi ada beberapa yang belum tersedia di versi Google Drive ini diantaranya adalah

  • Belum Mendukung Publik Sharing
  • Belum 100% mendukung streaming media.

Google Drive belum tersedia
Google Drive belum tersedia
Dan seperti layanan2 Google lainnya, Google Drive pun demikian. Layanan ini tidak langsung tersedia untuk semua pengguna akun Google, contohnya milik saya ini. Ketika saya kunjungi http://drive.google.com saya mendapatkan informasi kalau layanan ini belum tersedia. Jika anda pengguna Ponsel Android, mungkin anda beruntung, silahkan download Aplikasi Google Drive disini Gratis

Tapi kalau bero dan sista beruntung bisa dengan mudah mendapatkan Google Drive, Caranya adalah dengan klik Notify Me dan andak akan dibawah kehalaman seperti dibawah ini. Hal ini menunjukkan kalau Google Drive telah tersedia di akun anda.

Cara mendapatkan Google Drive
Cara mendapatkan Google Drive

Selamat, setelah itu bero dan sista bisa download aplikasinya, kebetulan saya pengguna OS X dan tentu saja akan dapat notifikasi untuk download apps tersebut.

Download Aplikasi Google Drive Mac
Download Aplikasi Google Drive Mac

Silahkan simak Video Pengenalan Google Drive dibawah ini.

Google Drive ini oleh TheNextWeb juga dibuatkan Tabel perbandingan dengan layanan lainnya. Silahkan lihat dibawah ini

Google Drive, DropBox, SkyDrive, iCloud
Google Drive, DropBox, SkyDrive, iCloud

Test Google Drive for Mac

Hal yang cukup menggembirakan adalah, ketika Layanan Google Drive sudah tersedia diakun kita dan, dan sudah download aplikasinya (dalam hal ini untuk Mac) semua dokumen di Google Docs saya sudah tersedia di Lokal (Hardisk) hal ini berarti, ketika saya modifikasi file dilokal akan otomatis terupload ke data di Googke Docs saya (http://docs.google.com). Layanan yang menarik dari sisi ini. Berikut beberapa tangkapan Gambar Google Drive for Mac

Halaman Google Drive for Mac
Halaman Google Drive for Mac
Google Drive for Mac Preferences
Google Drive for Mac Preferences
Google Drive for Mac sync status
Google Drive for Mac sync status

Kejutan lain bagi Bero dan Sista pengguna GMail, untuk memyambut kehadiran Google Drive ini pihak Google meningkatkan kapasitas GMail yang semula 7.5GB menjadi 10GB. Google menyatakan kalau peningkatan ini akan serentak ke seluruh Free Account 24 jam sejak Google Drive diluncurkan..

Selama data kita masih berupa Documents, Spreadsheet, Presentation saya rasa 5GB yang ditawarkan Google sudah lebih dari cukup. Jadi pertanyaannya adalah, apakah layanan Google Drive ini akan bernasib dengan layanan2 Google yang telah lalu? #LayuSebelumBerkembang

Ngonoo Kuwi lho

Nurudin Jauhari

Nurudin Jauhari

Total posts created: 337
Petani dari @DesaPonjong yang suka wira-wiri dan ngetuit di @jauhari. Abahe @YahsfaJauhar dan @ShaffiyaJauhar. Kalau lagi BERLING *Nek Kober Orang Eling nek Eling ora Kober* bikin Tema WordPress

10 thoughts on “Google Drive Apa Khabarmu?”

  1. Seminggu terakhir ini saya slalu ngecek URL drive.google.com tp blm bs. Akhirnya pagi tadi saya cek.. dan.. taraaa… yg ditunggu datang juga.
    Stlh donlod GoogleDrive, file2 GoogleDocs saya langsung ter-sync ke Hardisk di PC. Dan icon GoogleDocs saya di Android berubah dan juga berganti nama mjd “Drive”.
    Kelak, semua file cloud saya mau tak pindah ke sini semua.
    #MalahCurhat

  2. Baru pertama buka baru muncul ‘notify me’ semoga cepet-cepet tersedia deh buat aku saya 😀 

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *