Kompetisi CompFest 2013

CompFest 2013
CompFest 2013

CompFest adalah event tahunan yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia. Pada CompFest 2013 ini, diadakan Lima Jenis Kompetesi yang cukup menarik. Setiap Kompetisi ini ada aturan main dan juga syarat2nya.

Dengan Tema “Facing National Development Towards Innovation and Collaboration โ€“ FANTASTIC” CompFest 2013 ini mencoba memberikan sebuah wadah sebagai sarana untuk meningkatkan kolaborasi antar lembaga pemerintahan, perusahaan, akademisi, developer, Start-up dan Komunitas sehingga akan tercipta sebuah karya yang inovatip di Dunia IT Indonesia

Dan Berikut ini adalah beberapa Kompetisi CompFest 2013

Mobile IT Solution

  • Mobile IT Solution menjadi wadah bagi kalian untuk berkontribusi menjadikan Indonesia lebih baik melalui Teknologi Informasi
  • Kompetisi Mobile IT Solution terbuka untuk umum. Siapa saja bisa berkontribusi disini.
  • Peserta kompetisi Mobile IT Solution adalah tim yang beranggotakan maksimal 4 orang
  • Mobile IT Solution bekerja sama dengan IBM
  • Tools yang akan digunakan dalam membuat aplikasi mobile ini adalah IBM Worklight
  • IBM Worklight menggunakan bahasa pemrograman HTML5
  • Keuntungan menggunakan IBM Worklight adalah sekali coding kita bisa deploy ke 4 platform terbesar (BB, iOS, WP, Android)
  • Bagi kalian yang masih belum berpengalaman menggunakan IBM Worklight kami akan memberikan paket belajar awal
  • Dalam paket belajar awal, kami menyediakan materi online. Kalian dapat bertanya jika mengalami kesulitan selama masa pembuatan aplikasi
  • Kami juga akan mengadakan workshop untuk membekali kalian dengan materi lanjutan membuat aplikasi mobile menggunakan IBM Worklight
  • Untuk menggunakan #IBMWorklight, program dapat diunduh di tautan berikut http://www.ibm.com/developerworks/downloads/ws/worklight/ย โ€ฆ
  • Tutup pendaftaran dari tanggal 31 mei 2013 DIUNDUR MENJADI 9 JUNI 2013 jam 23.59 J
  • Info lebih jelas, silahkan hubungi @LuqmanSungkar: 08997495377

Robotics Competition

  • Kompetisi ini dibagi menjadi 2 cabang kompetisi, yaitu kompetisi tingkat SMP/sederajat dan kompetisi tingkat SMA/sederajat
  • Pada tingkat SMP/sederajat, Robotics Competition mengadopsi konsep Imagine Rule Robotics Competition
  • Imagine Rule Robotics Competition; peserta beradu kecepatan dan mengumpulkan poin dengan memilih jalur yang tepat untuk sampai ke finish
  • Para siswa-siswi SMP/sederajat dapat mengikuti kompetisi ini dengan mengirimkan tim yang masing-masing beranggotakan maksimal dua orang
  • Untuk Robotics Competition tingkat SMP/sederajat ini, CompFest akan mengadakan Workshop robotika.
  • Untuk tingkat SMA/sederajat, Robotics Competition mengangkat tema Maze Solving Robotics Competition
  • Maze Solving Competition; peserta beradu kecepatan dan ketepatan dalam memecahkan maze dengan robot yang dibawa sendiri oleh peserta
  • Kompetisi ini dapat diikuti oleh siswa-siswi SMA/sederajat dengan mengirimkan tim yang masing-masing beranggotakan maksimal tiga orang
  • Pendaftaran Robotics Competition dibuka sampai tanggal 30 Juni 2013 ๐Ÿ™‚
  • Untuk informasi lebih lanjut mengenai Robotics Competition, silahkan hubungi contact person Robotics Competition @irfannurafif: 085647066464

Open Animation Contest

  • Open Animation Competition adalah kompetisi pembuatan animasi 3D dengan menggunakan aplikasi open source Blender
  • Open Animation Competition ini terbuka untuk umum namun dengan batasan umur dibawah 26 tahun.
  • Open Animation Competition ini berbasiskan sistem Open Project
  • Open Project adalah proses penyeleksian berdasarkan kualifikasi tertentu dan digabungkan menjadi satu team untuk membuat animasi 3D
  • Kualifikasi-kualifikasi yang dilombakan antara lain: Animator, Modeler, Designer, Technical Manager dan Sound Engineer
  • Dari seluruh pendaftar, kemudian akan dipilih 30 pendaftar terbaik untuk dibentuk menjadi 3 Dream Team (10 orang/tim)
  • Nantinya tim-tim ini akan dibimbing oleh mentor profesional dalam menyelesaikan karya animasinya
  • Nantinya masing-masing tim akan mendapatkan kesempatan untuk magang di studio animasi profesional lho ๐Ÿ˜€
  • Kompetisi ini akan diselanggarakan atas kerjasama dengan Blender Indonesia dan Cimahi Creative Association.
  • Ayo segera daftar Open Animation Competition karena kompetisi ini bebas biaya pendaftaran ๐Ÿ˜€
  • Pendaftaran Open Animation Competition : 1 Mei – 9 Juni 2013
  • Untuk informasi lebih lanjut mengenai Open Animation Competition, silahkan hubungi Contact Person @unnfajar 087788686655

Open Animation Premis Quest

  • Cara untuk mengikuti Premis Quest adalah membuat tweet premis yang kalian idekan dengan mention @CompFest dan menyertakan hastag #OACQuest.
  • Apa sih premis itu? Premis itu sebuah cerita dalam satu kalimat yang nantinya akan dijadikan sebuah cerita yang utuh oleh peserta
  • Nah, berikut ini adalah contoh dari premis; “Ksatria naga berjuang melawan kejahatan di kerajaan Alakadabra” @CompFest
  • Untuk tiga premis terbaik pilihan peserta nantinya akan dijadikan sebuah animasi lho!
  • Selain itu, nama kalian akan di-mention pada acara puncak CompFest! ๐Ÿ˜€
  • Info tentang Open Animation Competition dan Open Animation Premis Quest dapat menghubungi @unnfajar 087788686655

Competitive Programming

  • Kompetisi ini bersifat ICPC-like; peserta memecahkan masalah dengan suatu algoritma dan ditulis dlm kode menggunakan bahasa pemrograman
  • Pada kategori SMA, kompetisi ini bersifat individual. Sedangkan pada kategori mahasiswa, terdiri dari 1 tim beranggotakan 1-3 orang
  • Bahasa pemrograman yang dapat digunakan pada tingkat SMA adalah C, C++, Pascal, dan Java
  • Sedangkan bahasa pemrograman yang dapat dilakukan untuk tingkat mahasiswa adalah Java, C++, dan C
  • Tahun ini, Competitive Programming CompFest akan mengadakan CompFest Coder Class yg belum pernah diadakan di kompetisi serupa manapun
  • CompFest Coder Class adalah sesi dimana seluruh peserta diberikan latihan untuk meningkatkan skill & pengalaman men-coding
  • CompFest Coder Class: 28 Juli – 17 Agustus 2013, Penyisihan: 31 Agustus 2013 (SMA) & 1 September 2013 (Mahasiswa)
  • Final: 21 September 2013 (SMA) & 22 September 2013 (Mahasiswa)
  • Untuk informasi lebih lanjut mengenai Competitive Programming, silahkan hubungi @WillGozali: 081807479392 dan @wahyuoi: 085792768368

Edugames Challenge

  • EduGames Challenge bermaksud untuk menghasilkan game-game yang berkualitas, menyenangkan, dan juga mendidik
  • Target platform dari game yang akan dikembangkan adalah mobile dan tablet
  • Pada kompetisi ini akan disediakan forum diskusi online agar peserta saling berinteraksi satu sama lain
  • Terdapat juga one-day workshop untuk membekali peserta dengan materi pembuatan games dengan berbagai bahasa pemrograman
  • Peserta dibuka untuk umum terdiri dari perorangan atau tim yang beranggotakan maksimal 4 orang
  • Pendaftaran & Pengumpulan Ide Game dibuka mulai hari ini, 9 Mei 2013 dan ditutup 15 Juni 2013 ๐Ÿ˜€
  • Setelah tahap Pengumpulan Ide, dilanjutkan dengan Prototype Submission
  • Tahapan ke tiga yaitu, Beta Submission
  • Tahapan ke empat yaitu Final Submission. Tahap ini aplikasi peserta sudah selesai dan bisa digunakan oleh khalayak umum
  • Tahap terakhir yaitu Final Challenge, dimana peserta akan diundang di acara puncak untuk mempresentasikan hasil karyanya:D
  • Untuk informasi lebih lanjut mengenai EduGames Challenge dapat menghubungi @rsyaliandra (085271236893) #FantasticJourney

Simak Video Teaser Unik CompFest 2013 berikut ini

Buruan tunggu apalagi? Kirimkan karya2 istimewamu dan Berilah Cahaya Dunia IT di Indonesia

Tetap Gesitโ„ข

 

 

 

 

Nurudin Jauhari

Nurudin Jauhari

Total posts created: 337
Petani dari @DesaPonjong yang suka wira-wiri dan ngetuit di @jauhari. Abahe @YahsfaJauhar dan @ShaffiyaJauhar. Kalau lagi BERLING *Nek Kober Orang Eling nek Eling ora Kober* bikin Tema WordPress

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *