NGONOO.com – Malam nanti tepatnya pukul 00:00 WIB Europa League akan memainkan leg kedua guna mengetahui tim mana saja yang akan lolos kebabak 16 besar. Pekan kemarin leg pertama babak 32 besar Europa League telah digelar dengan terciptanya 41 gol.
Dari wakil Inggris, Liverpool bermain di Anfield melawan Besiktas di leg pertama, The Reds meraih kemenangan tipis atas tim tamu dengan gol tunggal dari Mario Balotelli dari titik pinalti. Untuk bertandang ke Besiktas, The Reds akan kehilang beberapa pemain intinya, kapten kedua Jordan Henderson, Lucas Leiva dan Mamadou Sakho juga diragukan tampil.
Memiliki tabungan satu gol saja tidak aman bagi pasukan Rodgers, terbukti di leg pertama, Besiktas begitu merepotkan The Reds dan gol pun terciptanya dari titik putih. Ditambah bermain di hadapan pendukungnya sendiri yang dipastikan akan memadati Vodafone Arena.
Dari wakil Itali, As Roma akan berhadapan dengan Feyenoord di Feyenoord Stadium, Rotterdam. Dileg pertama, Roma ditahan imbang 1-1 oleh wakil Belanda tersebut, kesempatan tim tuan rumah untuk mendulang kemenangan di rumah seniri dengan dukungan penuh suporter fanatiknya.
Selain As Roma, hasil seri juga diraih oleh Inter Milan. Tim asal kota Milan bermain seri 3-3 dengan Celtic. Kali ini Inter akan bermain di kandang dengan harapan meraih kemenangan guna melaju kebabak 16 besar. Modal kuat mereka raih setelah meraih hasil positif di liga domestik.
Berikut Jadwal Europa League Leg Kedua:
- Dinamo Moscow vs Anderlecht (agregat: 0-0)
- Zenit St. Petersburg vs PSV (agregat: 1-0)
- Besiktas vs Liverpool (agregat: 0-1)
- Borussia Moenchengladbach vs Sevilla (agregat: 0-1)
- Dynamo Kyiv vs Guingamp (agregat: 1-2)
- Fiorentina vs Tottenham Hotspurs (agregat: 1-1)
- Inter vs Celtic (agregat: 3-3)
- Legia Warszawa vs Ajax (agregat: 0-1)
- Salzburg vs Villarreal (agregat: 1-2)
- Athletic Bilbao vs Torino (agregat: 2 -2)
- Club Brugge vs AaB (agregat: 3-1)
- Everton vs Young Boys (agregat: 4-1)
- Feyenoord vs As Roma (agregat: 1-1)
- Olympiakos vs Dnipro (agregat: 0-2)
- SSC Napoli vs Trabzonspor (agregat: 4-0)
- Sporting CP vs Wolfsburg (agregat: 0-2)