Manfaat-Manfaat Kopi Untuk Tubuh Manusia

Secangkir Kopi dan Sekarung Biji Kopi
Secangkir Kopi dan Sekarung Biji Kopi

NGONOO.com – Siapa yang menyangka jika biji kopi yang diolah sedemikian rupa bisa menghasilkan secangkir kopi yang nikmat. Tidak hanya sebagai minuman saja, kopi ternyata mempunyai banyak manfaat bagi tubuh manusia loh.

Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini ijinkanlah kami untuk memberitahukan kepada sobat NGONOO sekalian apa aja sih manfaat yang bisa diberikan kopi untuk tubuh manusia.

Sebelumnya, kopi memang identik dengan minuman penghilang rasa ngantuk. Hal itu disebabkan oleh kandungan kafein pada kopi yang sangat tinggi, sehingga bisa menghilangkan rasa ngantuk. Eh tapi ternyata ada kopi yang bisa membuat mata tetap mengantuk loh gais.

Selain kopi bisa dijadikan sebagai minuman, ternyata kopi juga mempunyai manfaat lainnya bagi tubuh manusia. Misalnya aja nih, kalau kalian habis begadang semalam suntuk dan pada keesokan harinya mata kalian berkantung, kalian bisa menggunakan kopi untuk mengempeskan kantung mata tersebut.

Caranya juga mudah gais, kalau kalian lagi minum kopi jangan dihabiskan semua, sisakan sedikit saja. Nah tunggu sampai kopi tersebut menjadi dingin. Jika udah dingin, tinggal oleskan cairan kopi tersebut ke mata yang berkantung dan juga di kelopak mata, diamkan selama kurang lebih 20 menit. Setelah itu tinggal dibilas dengan air bersih.

Minuman Kopi Bisa Membuat Kantung Mata Kempes
Minuman Kopi Bisa Membuat Kantung Mata Kempes

Selain bisa menghilangkan kantung mata, kopi juga mempunyai manfaat lainnya untuk tubuh. Scrub kopi ternyata  bisa membantu mencegah timbulnya selulit pada kulit tubuh, mengencangkan kulit, dan menstimulasi aliran darah biar lancar. Hal tersebut diungkapkan oleh Lynda Torrey, direktur pendidikan The Woodhousey Spa.

Masih ada manfaat kopi yang lainnya nih gais, yaitu kopi yang didinginkan hingga menjadi es batu bisa digunakan untuk meremajakan kulit serta bisa meningkatkan sirkulasi darah ke wajah.

Cara penggunaannya juga mudah gais, kopi yang sudah menjadi es batu tinggal kalian usapkan ke area sekitar mata dan juga ke area wajah secara perlahan dan lembut. Lakukan hal tersebut secara rutin setiap pagi, nanti kulit wajah akan terasa lebih segar dan terlihat lebih cerah.

Atau bisa juga dengan menerapkan cara berikut ini, yaitu campurkan 2 sendok makan yogurt murni dan 2 sendok makan kopi bubuk. Jika sudah tercampur, usapkanlah campuran tersebut ke wajah dan diamkan selama 15 menit. Nanti kafein yang ada pada kopi akan menstimulasi kulit, memperbaiki sirkulasi, serta membuat kulit tampak lebih berseri.

Gambar: Secangkir Kopi dan Sekarung Biji Kopi via Shutterstock

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *