Mau Smartphone Andriod Kamu Lebih Aman? Coba Pakai Aplikasi Bernama Andrognito

shutterstock 152771228 Mau Smartphone Andriod Kamu Lebih Aman? Coba Pakai Aplikasi Bernama Andrognito
Smartphone Ada Gemboknya

NGONOO.com – Saat ini smartphone merupakan benda yang sangat penting, bahkan tidak hanya smartphone-nya aja yang penting, tapi data-data yang ada di dalamnya juga bisa jadi tidak kalah penting.

Nah, berbicara soal data penting yang ada di dalam smartphone, saat ini sudah banyak aplikasi yang bisa mengamankan data-data penting tersebut, salah satunya adalah aplikasi bernama Andrognito.

Andrognito
Andrognito

Selain menggunakan kode PIN dan juga password, aplikasi ini juga akan menyembunyikan data-data penting di smartphone ke dalam suatu “brankas” yang tidak akan diketahui oleh orang lain. Aplikasi ini bahkan akan menutup smartphone bila gagal login sebanyak 3 kali.

Andrognito sendiri sudah mendapatkan versi terbaru, yakni versi ke-2. Andrognito 2 mengusung desain tampilan baru serta beberapa fungsi baru, seperti time-based PIN system, fake account dengan fake files, backup otomatis, native photo viewer, theme manager, junk sweeper, serta file shredder.

Tidak hanya itu saja, Andrognito 2 juga bisa digunakan untuk mengoptimalisasi sistem smartphone agar lebih lancar pada saat digunakan.

Semua data penting yang ada di smartphone akan disimpan dan dikunci di memori internal smartphone kalian. Dengan aplikasi ini maka tangan-tangan jahil yang mencoba untuk mengakses data-data tersebut akan mendapatkan hasil yang sia-sia.

Andrognito 2 merupakan sebuah aplikasi gratis dengan opsi in-app purchase seharga $2. Untuk versi pro, kalian akan mendapatkan kapasitas penyimpanan tak terbatas serta fitur keamanan yang lebih canggih lagi.

Buat kalian yang tertarik untuk mendownload aplikasi ini, monggo klik aja link downloadnya.

Gambar: Smartphone Ada Gemboknya via Shutterstock

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *