NGONOO.com – Kabar tentang ayah tiri Kim Kardhasian yang ingin berubah gender memang sudah lama terdengar. Namun baru pada 1 Juni 2015 yang lalu secara resmi Bruce Jenner mengumumkan perubahan besar dalam hidupnya tersebut.
Bruce Jenner tampil perdana menjadi seorang wanita pada sampul sebuah majalah wanita Vanity Fair. Dalam penampilan barunya tersebut, Jenner tampak terlihat cantik dan ‘manglingi’. Selain berpose dengan penampilan barunya, pada kesempatan yang sama Bruce Jenner juga mengumumkan nama barunya sebagai seorang wanita. Dan nama yang ia pilih sebagai nama wanitanya adalah Caitlyn Jenner.
Bruce Jenner yang sekarang berubah nama menjadi Caitlyn Jenner awalnya mengaku bingung dan kesulitan dalam menentukan nama tersebut. Asistennya pun turut membantu menentukan nama baru mantan atlit peraih emas Olimpiade cabang atletik tersebut. Jenner sempat mempertimbangkan nama-nama Heather atau Cathy sambil menonton kontes Miss America jaman dulu, sebelum asistennya mencetuskan nama Caitlyn, dan Jenner pun menyukai nama tersebut.
via twitter/vanityfair
Caitlyn Jenner pun semakin percaya diri dengan nama dan identitas barunya tersebut. Ia pun mendapat banyak dukungan dari para keluarga dan juga masyarakat luas atas keberaniannya memperkenalkan tampilan barunya di media.
Selain anak-anaknya Kim Kardashian dan Kendall Jenner, artis lain seperti Lady Gaga, Demi Moore, Ellen DeGeneres, Jenny McCarthy dan Alyssa Milano menyerukan dukungan mereka lewat Twitter. Bahkan official akun Presiden Amerika Serikat, Barrack Obama pun memberikan dukungannya juga melalui Twitter.
It takes courage to share your story. https://t.co/Q7wWjV9Rxx
— Barack Obama (@BarackObama) June 1, 2015
foto Bruce Jenner dan keluarga via Tinseltown / Shutterstock.com