NGONOO.com – Seperti yang diberitakan di laman resmi klub, Barcelona akan mengadakan pemilihan Presiden pada tanggal 18 Juli mendatang. Salah satu calon Presiden yakni Agusti Benedito, mengungkapkan bahwa dirinya telah bertemu dengan Presiden Juventus dan ia meninta 80 juta Euro untuk Paul Pogba.
Agusti Benedito yang akan maju dalam pemilihan pada bulan Juli nanti memulai kapanyenya dengan melakuakan negosiasi secara presonal dengan Presiden Juve, Andrea Agnell kemudian dengan berbicara dengan sang pemain tentang ketertarikan Barca memboyong pemain muda berbakat dari Prencis tersebut.
“Saya sudah berbicara dengan Pogba. Namun, pertama-tama saya menghubungi [presiden Juventus] Andrea Agnelli dahulu, baru kemudian berbicara langsung dengan Pogba,” tutur Benedito, seperti dikutip AS.
“Pihak Pogba mengajukan permintaan gaji sebesar €12 juta per musim setelah pajak, sementara Juve meninginkan biaya transfer sebesar €80 juta.”
Barca tidak sendiri mengejar tanda tangan pemain berusia 22 tahun tersebut. Seperti diberitakan sebelumnya, ada dua klub elit Eropa yang mengincarnya. Pasris Saint Germain dan Manchester City menjadi tim paling mungkin mendapatkan Pogba.