NGONOO.com – Inter Milan mulai bergerak lagi dalam bursa transfer musim panas. Kali ini pemian bertahan Atletico Madrid, Joao Miranda menjadi pemain ketiga yang direkrut setelah Geoffrey Kondogbia dan Jeison Murillo. Bek asal Brasil tersebut menandatangi kontrak berdurasi 3 tahun.
Sudah berada di kota Milan sejak hari Selasa (30/6) Miranda langsung menjalani tes medis bersama klub. Walaupun tidak dicantumkan berapa nominal pembelian Miranda, media Italia meyakini La Beneamata membayar sekitar 11 juta Poundsterling.
“Internazionale dengan senang mengumumkan, dokumen sudah selesai dan dikirimkan ke kantor Lega Serie A untuk transfer Joao Miranda de Souza Filho dari Club Atletico de Madrid,” demikian pernyataan yang tertera di laman resmi klub.
Presiden Inter Milan, Erik Tohir langsung memberikan komentar setelah Miranda resmi menjadi bagian dari klubnya. Menurut pengusaha asal Indonesia tersebut, pembelian yang sangat penting bagi Nerazzurri untuk mengarung musim baru.
Erick #Thohir: Seorang pemain berpengalaman dan berhasrat seperti kami, yang akan memulai petualangan baru. #WelcomeMiranda
— Inter ⭐️⭐️ (@Inter_id) July 1, 2015
Selama membela Atletico Madrid dari tahun 2011, pemain berusia 30 tahun itu telah mempersembahkan lima gelar bergengsi seperti Super Cup dan Europa League.