NGONOO.com – Setelah sukses dengan perannya sebagai Iron Man di film The Avengers: Age of Ultron, sepertinya Robert Downey Jr. akan mencoba sebuah peran baru di luar perannya sebagai superhero. Karena kabarnya aktor 50 tahun ini akan membintangi sebuah film yang diadaptasi dari sebuah cerita dongeng yang cukup legendaris, Pinocchio yang akan diproduksi oleh Warner Bros Studio.
Bintang film Iron-Man tersebut rencananya akan menjadi pemeran Geppetto dalam cerita Pinocchio yang diperkenalkan oleh Disney pada 1940. Terakhir kali cerita tersebut pernah juga diadaptasi pada 2002 lalu, Roberto Benigni menjadi sutradara dan juga ikut membintangi versi tersebut, dengan Queen Latifah, David Suchet, dan Kevin James.
Selain akan berperadi film Pinocchio, Downey juga diberikan kebebasan untuk ikut memberikan masukan untuk jalan cerita film Warner Bros tersebut.
Paul Thomas Anderson telah ditunjuk sebagai penulis naskah dan cerita dalam film Pinocchio tersebut. Selain menulis naskahnya, ada kemungkinan juga Anderson akan menjadi sutradaranya. Jika benar, maka film ini akan menjadi film pertamanya yang memiliki pasar untuk anak muda. Awalnya, Tim Burton lah yang direncanakan untuk menjadi sutradara, tapi sutradara nyentrik tersebut baru-baru ini dikabarkan akan menangani film Dumbo yang juga akan dibuat ulang.
Seperti yang banyak diketahui, akhir-akhir ini Disney memang sedang gencar-gencarnya kembali mempopulerkan cerita-cerita klasik seperti Alice In Wonderland, Maleficent dan Cinderella yang telah sukses menjadi box-office. Tak hanya judul-judul tersebut, dalam waktu dekat film-film seperti Beauty and The Beast, Mulan, dan Pocahontas juga sudah dijadwal akan tayang.
Di sisi lain Warner Bros juga tidak tinggal diam. Selain akan membuat film Pinocchio, mereka juga mencoba untuk menandingi Disney dengan membuat versi baru film The Jungle Book. Versi Warner Bros nantinya akan dibintangi oleh Benedict Cumberbatch dan Cate Blanchett sedangkan versi Disney menampilkan Idris Elba dan Scarlett Johansson.
Sepertinya Disney dan Warner Bros akan saling bersaing dalam menghidupkan kembali dongeng-dongeng legendaris menjadi film-film live action dengan efek-efek yang lebih modern pastinya. Ya kita tinggal tunggu saja gaes, bagaimana kerennya film-film dari dongeng klasik tersebut dibangkitkan kembali oleh dua raksasa produsen film sekelas Disney dan WB. 🙂