NGONOO.com – Liga Permier Inggris matchday pekan ke-10 sudah berlansung tadi malam, sebanyak enam pertadingan telah usai digelar. Kejutan tejadi kala juara bertahan, Chelsea takluk oleh tim kejutan musim ini West Ham United.
West Ham United vs Chelsea
Sang juara bertahan Liga Inggris kembali meraih hasil negatif setelah sebelumnya tertahan imbang di lanjutan Liga Champions. Bermain di kandang lawan, The Blues tertinggal lebih dulu dimenit 17 ketika tendangan Mauro Zarate tidak mampu dijangkau Begovic. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.
Sebelum turun minum, Nemanja Matic mendapatkan kartu kuning kedua dari wasti, hasilnya gelandang bertahan tersebut harus keluar dari lapangan. Tidak hanya Matic, Mourinho dan staff kepelatihan Chelsea yang protes keras terhadap kepemimpinan wasit pun diusir dari lapangan.
Dibabak kedua, The Blues bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah Cahill memanfaatkan kemelut didepan gawang Adrian. Kehilangan satu pemain membaut Hazard dkk tidak mampu mengembakang permainan, hasilnya 10 menit menjelang berakhirnya pertandingan, Andy Carroll kembali menambah gol untuk tuan rumah. Skor 2-1 pun bertahan hingga usai.
Dengan kekalahan tersebut, Chelsea kian terperosok menuju garis merah. Kini anak asuh Mourinho menempati posisi 15 dengan raihan poin 11. Sementara West Ham United masuk kejajaran tiga besar menggeser Manchester United yang belum memainkan pertandingan.
Update!!
Arsenal meraih poin penuh kala mengalahkan Everton dengan skor tipis 2-1 di Emirates Stadium tadi malam. Gol kemenangann The Gunners dicetak oleh Olivier Giroud dan Laurent Koscielny sementara tim tamu memperkecil kedudukan melalui golRoss Barkley. Dengan kemenangan ini anak asuh Arsene Wenger menjadi pemuncak klasemen sementara dengan mengemas 22 poin.
Berikut hasil Liga Inggris tadi malam selengkapnya:
- Aston Villa 1 – 2 Swansea City
- Leicester City 1 – 0 Crystal Palace
- Norwich City 0 – 1 West Bromwich Albion
- Stoke City 0 – 2 Watford
- West Ham United 2 – 1 Chelsea
- Arsenal 2-1 Everton
waduh, chelsea ditumbangkan west ham nih?
iya mas, chelse main sama 10 orang
matic kartu merah
benar-benar the hammer
manchester city udah, Liverpool udah, arsenal udah dan chelsea juga uda, tinggal setan merah kayanya