Waduh!! Stadion Camp Nou Hancur, Bagaimana dengan Barcelona?

shutterstock 242954347 Waduh!! Stadion Camp Nou Hancur, Bagaimana dengan Barcelona?
Camp Nou

NGONOO.com – Tenang geng, kandang dari klub elit Liga Spanyol tersebut tidak benar-benar hancur kok, semua itu terjadi di sebuah film. Tepat hari ini 6 Oktober 2015, ada sebauh film yang baru dirilis dengan judul ‘Segon Origen’ [Second Change]. Nah, dari beberapa scene film tersebut menggambarkan kehancuran dari stadion Camp Nou milik Barcelona.

Film ini bercerita tentang petualangan dua orang anak manusia yang selamat dari kehancuran pelanet ini. ‘Segon Origen’ diadaptasi dari buku berjudul ‘El manuscrito de segon origen’, sebuah karya dari penulis terkenal asal Catalan pada tahun 1974 yang bernama Manuel de Pedrolo.

film Segon Origen
film Segon Origen

Paling mengejutkan dari film ini adalah gambaran stadion Camp Nou yang hancur dan tidak semegah seperti biasanya. Bigas Luna dan Carles Porta adalah orang dibalik kehancuran stadion Camp Nou tersebut dalam film karena kedua orang tersebutlah yang menulis dan menjadi produser. Namun sepeninggalan Bigas Luna ditahun 2013, Carles Porta menjadi orang yang paling bertanggung jawab dalam pembuatan film ‘Segon Origen’ [Second Change].

 

Berikut ada trailer dan ada pembuatan Camp Nou jadi hancur:

 

https://www.youtube.com/watch?v=oIQEgJxbP0E

 

 

 

Gambar: Stadion Camp Nou via Shutterstock

Hendra Nugraha

Hendra Nugraha

Total posts created: 1234
Bisa Minum Obat tanpa air | nganuuuuu | meski urakan tapi beriman gitu katanya | suka bola ;)

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *