NGONOO.com – Inilah harga dan spesifikasi Sony Xperia C3 Single SIM di Indonesia; Sony Xperia C3 merupakan hape yang menjadi incaran banyak orang. Maklumlah, hape ini kan punya spesifikasi yang lumayan namun harganya gak terlalu tinggi banget.
Nah, jika kebetulan ada dari kamu yang lagi bingung nyari hape apa, mungkin Sony Xperia C3 ini bisa kamu pilih gais. Namun sebelum kamu memutuskan untuk membelinya, gak ada salahnya kan jika kita sedikit mengulas mengenai hape ini.
Desain Sony Xperia C3 Single SIM
Desain hape besutan Sony ini bisa dibilang cukup oke. Desainnya terlihat minimalis tapi gak murahan banget. Layar yang disematkan mempunyai ukuran 5.5 inch dengan tingkat resolusi 720 x 1280 pixels. Sedangkan untuk bodinya memiliki dimensi sebesar 156.2 x 78.7 x 7.6 mm dan beratnya mencapai 149.7 gram. Melihat ukurannya yang besar memang akan sedikit meyulitkan kamu saat mengantongi hape ini di saku celana. Tapi hal itu tentu akan berimbas pada kenyamanan saat kamu ngegame atau saat kamu browsing pake hape ini.
Performa Sony Xperia C3 Single SIM
Sektor dapur pacu hape ini dipercayakan pada chipset Qualcomm MSM8926 Snapdragon 400 yang disandingkan dengan RAM sebesar 1 GB. Selain itu terdapat juga memori internal berkapasitas 8 GB yang berguna untuk menyimpan berbagai jenis file. Kalau masih kurang lega juga terdapat slot microSD hingga berkapasitas 32 GB.
Kamera Sony Xperia C3 Single SIM
Untuk menyalurkan hobi fotografi kamu, Sony telah menyematkan kamera beresolusi 8 MP di bagian belakang. Sementara untuk berfoto selfie bisa menggunakan kamera beresolusi 5 MP yang terletak di bagian depan.
Jaringan Sony Xperia C3 Single SIM
Hape ini sudah berjalan pada jaringan 4G kok, sehingga kegiatan kamu berselancar di dunia maya akan lebih terasa menyenangkan. Dan sesuai dengan namanya, hape ini hanya memiliki satu slot SIM card saja.
Harga Sony Xperia C3 Single SIM di Indonesia
Kalau kamu ingin membeli Sony Xperia C3 Single SIM kamu bisa membeli hape ini di Lazada dengan harga sebesar RP 3.245.000,00.
Spesifikasi Sony Xperia C3 Single
Layar | IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors, 5.5 inches (~67.8% screen-to-body ratio), 720 x 1280 pixels (~267 ppi pixel density) |
Chipset | Qualcomm MSM8926 Snapdragon 400 |
CPU | Quad-core 1.2 GHz Cortex-A7 |
GPU | Adreno 305 |
Storage | 8 GB/ microSD, up to 32 GB |
RAM | 1 GB |
Konektivitas | 3G |
OS | Android OS, v4.4.2 (KitKat), v5.0.2 (Lollipop), planned upgrade to v5.1 (Lollipop) |
Kamera Belakang | 8 MP, f/2.3, autofocus, LED flash |
Kamera Depan | 5 MP, f/2.3, LED flash, 720p |
Baterai | Non-removable Li-Ion 2500 mAh |
Sensor | Accelerometer, proximity, compass |
Video Unboxing Sony Xperia C3 Single SIM
https://www.youtube.com/watch?v=syrSuSLHJfw