NGONOO.com – Belum semua perangkat dapatkan update terbaru Android Nougat 7.0, kini Google kembali mengabarkan kalau mereka telah siap meluncurkan Android 7.1 Nougat bulan Desember nanti.
Seperti yang sudah kita tahu, kalau saat ini masih sedikit sekali jajaran smartphone yang dapatkan update Android 7.0 Nougat, deretan smartphone Nexus dan LG V20 salah satunya, sedangkan untuk perangkat flagship lain sepertinya baru akan mendapatkan update menjelang akhir tahun.
Saat ini baru Google Pixel dan Pixel XL sajalah yang bisa menikmati sistem operasi terbaru Android 7.1 Nougat, sedangkan perangkat Nexus juga akan lebih dulu mendapatkan update sebelum perangkat flagship lainnya. Wajar jika Google lebih memprioritaskan perangkat Nexus dan Pixel, karena keduanya adalah campur tangan dari Google.
Nantinya update terbaru Android 7.1 Nougat baru akan bisa dinikmati oleh para pengguna Nexus 5X, Nexus 6P, Nexus 9, Nexus Player, Pixel C dan sejumlah produk lain dari lini Android One.
Hingga saat ini masih belum ada konfirmasi mengenai fitur terbaru yang ditawarkan Android 7.1 Nougat, beberapa rumor menyebutkan kalau Google akan menambahkan fitur Night mode f.lux untuk meningkatkan performa display agar lebih nyaman ketika sedang digunakan.
via gizmochina