MIUI 10 akan jadi update terbaik yang dilakukan Xiaomi ke antarmuka android buatannya ini. Tidak heran sih kenapa disebut begitu, karena di MIUI 10, kita semua akan dimanjakan dengan banyak fitur baru yang tidak pernah ada di MIUI versi sebelumnya. Salah 5 dari fitur tersebut akan saya tulis dibawah ini. Cekidot.
1. Fitur “Manage Apps” Untuk Kemudahan Mengatur Semua Aplikasi Di Smartphone Xiaomi Kamu
MIUI 10 akan membawa fitur baru yang sangat berguna untuk mengatur seluruh aplikasi yang terpasang di smartphone.
Menu “Manage Apps” nantinya bisa diakses melalui aplikasi Keamanan bawaan MIUI.
Dengan menu ini, kamu bisa mengecek update aplikasi, mengatur aplikasi kloningan, mengatur perizinan aplikasi, menghapus banyak aplikasi secara bersamaan, dan masih banyak lagi.
Fitur ini tentu sangat berguna untuk kamu yang suka install banyak aplikasi, entah untuk sekedar dicoba ataupun di review di blog dan kanal YouTube pribadi.
2. Fitur AI yang Akan Mempermudah Hidup Kamu
AI adalah teknologi baru yang perkembangannya sangat pesat.
Nah, Xiaomi rupanya tidak mau kalah dengan perusahaan lain.
Dan melalui MIUI 10, Xiaomi membenamkan fitur AI untuk pertama kalinya.
Akan ada fitur bernama “AI Preload” yang mana fungsinya adalah untuk mempercepat waktu buka aplikasi.
Cara kerjanya adalah dengan mempelajari bagaimana kamu menggunakan smartphone, aplikasi-aplikasi apa saja yang sering kamu buka.
Jadi, seiring dengan kamu menggunakan smartphone, maka fitur ini akan semakin berguna.
Ada juga fitur “AI Portait Mode”, yang mana akan menghasilkan foto dengan efek bokeh bahkan dengan hanya menggunakan satu sensor kamera saja.
3. Mode Picture-in-Picture
Mode Picture-in-Picture sudah diperkenalkan Google secara native pada Android Oreo 8.0.
Entah apa sebabnya fitur tersebut tidak dibawa pada update MIUI 9.
Tapi untungnya, Xiaomi akan membenamkan fitur ini pada MIUI 110.
Dengan begitu kamu bisa menonton video sambil membuka aplikasi lain, misalnya.
Fitur Picture-in-Picture merupakan salah satu fitur baru yang banyak digunakan pengguna android dan menjadi kesukaan banyak orang dalam waktu singkat.
4. Tampilan Recent Menu Baru
Di MIUI 9 dan yang lebih lama, fitur recent menu menampilkan aplikasi yang baru dibuka secara horizontal.
Jadi, aplikasi-aplikasi yang baru dibuka akan tersusun memanjang kesamping.
Nah, tampilan recent menu ini akan berubah total di MIUI 10.
MIUI 10 akan menggunakan desain kartu (card) yang akan menampilkan aplikasi-aplikasi secara vertical, namun dengan tampilan mozaik.
Dengan begitu kamu bisa melihat banyak aplikasi dalam satu waktu.
5. Gestur
Terakhir adalah penggunaan gestur yang akan lebih banyak di MIUI 10.
Salah satu contoh fitur gestur yang ada di MIUI 10 adalah ketika kamu menggeser sisi menu settings, maka kamu akan melihat tampilan kecil dari menu sebelumnya ataupun aplikasi yang kamu buka sebelumnya.
Jadi, kalau hanya untuk membuka aplikasi sebelumnya, kamu tidak perlu menggunakan recent apps. Cukup manfaatkan saja fitur gestur ini.
Itu dia tadi 5 fitur penting yang akan bisa kamu nikmati di MIUI 10.
Omong-omong, memangnya smartphone kamu bakal dapat update MIUI 10? Xixixi…