Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android

Swiftkey Keyboard 2 Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android
Swiftkey via Techradar.com

Stiker adalah salah satu cara baru dalam berkomunikasi, terutama ketika kita berkomunikasi menggunakan aplikasi pesan instan. Stiker awalnya dipopulerkan oleh LINE. Hingga kini sudah cukup banyak aplikasi pesan instan yang mempunyai fitur stikernya sendiri, seperti BBM. Namun, ada satu aplikasi pesan instan populer yang tidak (belum) memiliki fitur stiker, yaitu WhatsApp.

Jika kamu ingin menggunakan stiker di WhatsApp, sebenarnya kamu bisa melakukannya menggunakan bantuan aplikasi keyboard bernama SwiftKey.

Berikut ini adalah langkah-langkahnya:

1. Buka percakapan di WhatsApp atau pesan instan lainnya. Kemudian sentuh logo stiker pada SwiftKey Keyboard. Untuk menggunakan fitur ini, pastikan SwiftKey kamu sudah yang versi terbaru ya.

Yus Yulianto Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android 1 Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android

2. Jika kamu belum pernah menggunakan fitur stiker di SwiftKey, maka kamu harus download dulu paket stiker yang ingin kamu gunakan. Kamu bisa mengunduh 1, 2, atau seluruh paket stikr yang ada di SwiftKey, cara mengunduhnya adalah dengan menyentuh tombol biru di kanan paket stiker yang kamu inginkan.

Yus Yulianto Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android 2 Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android

3. Kemudian akan muncul berapa banyak data yang dibutuhkan untuk mendownload paket stiker tersebut. Sentuh saja “Gunakan Data” untuk lanjut mendownload stiker tersebut.

Yus Yulianto Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android 3 Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android

4. Jika sudah terdownload, selanjutnya kamu bisa pilih stiker mana yang ingin kamu kirim.

Yus Yulianto Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android 4 Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android

5. Sentuh tombol berwarna biru untuk mengirim stiker tersebut ke obrolan WhatsApp ataupun aplikasi pesan instan lainnya.

Yus Yulianto Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android 5 Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android

6. Selesai. Kini stiker pilihan kamu akan terkirim.

Yus Yulianto Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android 6 Cara Mengirim Stiker Dari SwiftKey Keyboard Di Android

7. Selamat menikmati.

Sangat mudah bukan?

Cara ini bisa kamu gunakan agar chat di aplikasi pesan instan jadi lebih seru. Terutama pada aplikasi pesan instan yang belum punya fitur stiker sendiri, seperti WhatsApp misalnya.

Selamat mencoba.

Yus Yulianto

Yus Yulianto

Total posts created: 880
Blogger, Content Writer.http://yusyulianto.blogspot.co.id/

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *