NGONOO.com – Buat sebagian orang, punya iDevice adalah suatu kebanggan, karena memang iDevice dijual dengan harga yang mahal jadi tidak semua orang bisa memilikinya. Nah buat kalian yang belum punya iDevice tapi punya Android juga bisa merasakan rasanya punya iDevice loh.
Android kan terkenal dengan kemudahannya buat dikustomisasi tuh, nah kenapa Android kalian gak diberi tampilan iOS aja, kan keren juga. Banyak kok aplikasi di Google Play Store yang bisa membuat Android mempunyai user interface (tampilan) layaknya iOS. Berikut aplikasi-aplikasi yang bisa kalian gunakan, monggo disimak.
1. 8 Launcher
8 Launcher merupakan salah satu aplikasi yang mempunyai rating tinggi di Play Store, yaitu 4.5. Itu menandakan aplikasi ini banyak digunakan oleh para pengguna Android agar Android mereka punya tampilan seperti iOS. 8 Launcher juga terkenal akan performanya yang ‘ringan’, jadi Android kalian gak akan terasa ‘berat’ kalau pakai aplikasi ini. Oh iya satu lagi yang penting, aplikasi ini juga tersedia secara gratis kok gais, ini link donlotnya.
2. iLauncher
Aplikasi iLauncher memang tidak tersedia secara gratis, kalian harus membayar aplikasi ini dengan harga $1.99. Namun walaupun aplikasi ini berbayar, kemampuannya untuk menghadirkan user interface iOS di Android kalian bisa sampai ke detail-detail yang kecil loh gais, bahkan bisa dibilang mirip banget dengan tampilan asli iOS. Ini link donlotnya kalau kalian mau membeli aplikasi iLauncher.
3. IO Launcher
Kalau kalian suka dengan tampilan Android Lollipop dan juga tampilan iOS, nampaknya kalian harus menggunakan aplikasi IO Launcher ini gais. Aplikasi ini memadukan tampilan antar kedua OS tersebut, yaitu Android Lollipop dan iOS dengan ‘smooth’. Yang lebih asyiknya lagi, kalian bisa mendapatkan aplikasi ini di Google Play Store secara gratis. Monggo ini link donlotnya gais.
4. HI LockScreen
Aplikasi HI LockScreen mempunyai tampilan seperti tampilan lockscreen pada iOS 8. Aplikasi ini juga sudah support efek parallax, dimana dengan efek tersebut maka kalian bisa melihat notifikasi yang masuk (panggilan dan sms). Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan berbagai macam warna thema dan pilihan personalisasi yang bisa kalian atur. Tertarik untuk mendonlot aplikasi HI LockScreen? Klik aja link ini gais, gratis kok.
5. OS 8 Lock Screen
Sesuai dengan namanya, aplikasi ini adalah aplikasi yang bisa kalian gunakan untuk menghadirkan tampilan lockscreen iOS di Android kalian. Dalam aplikasi ini juga tersedia wallpaper yang bisa kalian gunakan, selain itu ada juga pilhan untuk personalisasi tampilan sesuai dengan keinginan kalian. Ini klik aja link ini untuk mendonlotnya secara gratis.
6. Classic Keyboard
Kalau kalian sudah terbiasa menggunakan keyboard iOS dan harus menggunakan keyboard Android juga, kenapa keyboard Android kalian tidak diganti dengan keyboard iOS saja? Kalau mau menghadirkan keyboard iOS di Android kalian pakai aja aplikasi Classic Keyboard ini gais. Bisa kalian donlot secara gratis kok, ini link donlotnya.
7. Flui iOS Icon Pack
Aplikasi yang satu ini tidak menghadirkan tampilan iOS secara keseluruhan buat Android kalian, tapi kalau kalian kepengen icon aplikasi seperti yang ada di iOS, kalian bisa memanfaatkan aplikasi Flui iOS Icon Pack ini. Aplikasi ini gak tersedia gratis loh gais, kalian harus membeli dengan harga $0.99. Monggo ini link donlotnya kalau ada yang tertarik.
Gambar: Tampilan iPhone via Shutterstock