NGONOO.com – Keindahan sepakbola Italia akan hadir kembali pada akhir pekan ini. Giornata ke-35 akan menghadirkan pertandingan big match antara dua tempat paling sentral di Italia yakni kota Milan diwakili oleh Ac Milan dan As Roma mewakili Ibu kota.
Setelah memastikan tidak akan meraih gelar pada musim ini, As Roma menargetkan tampil kembali di Liga Champions musim depan. Untuk itu, kemenangan demi kemenangan harus diraih oleh tim besutan Rudi Garcia ini. Pasalnya, tim sekota mereka Lazio mengintai diposisi 3 dengan beda satu poin.
Menyambut As Roma akhir pekan nanti, Ac Milan tengah dalam kondisi yang sangat terpuruk. Dalam lima laga terakhirnya, Menez dkk tidak pernah merasakan kemenangan. Terakhir mereka merasakan kemenangan pada akhir bulan Februari lalu. Hal lebih buruk adalah Ac Milan tidak pernah menang atas As Roma dalam lima pertandingan terakhir.
Pertandingan yang tidak kalah serunya akan tersaji di Stadio Olimpic. Lazio akan berhadapan dengan Inter Milan. Penampilan Inter Milan lebih baik ketimbang tim sekotnya Ac Milan. Inter tidak pernah terkalahkan dalam lima laga terakhirnya dan mempati posisi yang lebih baik juga ketimbang Ac Milan.
Namun dalam catatan pertandingan, Inter hanya mampu mengalahkan Lazio satu kali dan menahan imbang satu kali sisanya anak didik Roberto Mancini tersebut kalah.
Berikut jadwal Liga Italia selengkapnya:
Sabtu 9 Mei
- Juventus vs Cagliari
Minggu 10 Mei
- Ac Milan vs As Roma
- ChievoVerona vs Hellas Verona
- Cesena vs Sassuolo
- Palermo vs Atalanta
- Udinese vs Sampdoria
- Empoli vs Fiorentina
- Parma vs Napoli
Senin 11 Mei
- Lazio vs Inter Milan
Selasa 12 Mei
- Genoa vs Torino