NGONOO.com – Super Cub, motor ini merupakan salah satu motor ikonik buatan pabrikan asal Jepang, Honda. Motor yang dihadirkan pada tahun 1958 ini berhasil membuat brand Honda menjadi terkenal di dunia otomotif dunia.
Nah, berbicara mengenai Honda Super Cub, sebentar lagi atau tepatnya pada ajang Tokyo Motor Show 2015 yang diadakan pada akhir bulan Oktober nanti Honda akan memamerkan prototype dari generasi terbaru Super Cub.
Meskipun masih berupa prototype, namun diperkirakan jika motor ini akan menarik perhatian para pecinta dunia otomotif, khususnya motor. Kenapa begitu? Itu karena desain motor ini benar-benar jadul, sama seperti desain Super Cub generasi pertama.
Coba aja lihat desain rem tromol, desain jok, desain sayap pelindung kaki, knalpot, dan bentuk spakbor belakangnya yang terlihat jadul. Keren banget kan gais?
Meskipun masih mengusung desain bernuansa jadul, namun Honda sudah memberikan beberapa fitur baru untuk motor prototype ini, seperti suspensinya yang sudah mengadopsi model upside-down, panel instrumen digital, serta velg alloy palang 10.
Sayangnya masih belum ada informasi mengenai data teknis mesinnya, tapi dikabarkan jika motor ini menggendong mesin berkapasitas 60 cc. Kecil banget ya?
Apakah prototype Super Cub ini akan diproduksi oleh Honda? Semoga saja iya, karena kalau diproduksi maka motor ini dijamin akan langsung laku keras.
Gambar : Motor Jadul Honda Chatchai Somwat / Shutterstock.com