Tips Memperpanjang (part 1)

shutterstock 138735731 Tips Memperpanjang (part 1)

Haloooo, selamat datang di artikel kali ini yang berjudul tips memperpanjang. Memperpanjang apa nih? Memperpanjang di sini adalah memperpanjang daya baterai kita agar tidak cepat habis. yak!! Ada beberapa metode untuk membuat baterai handphone kita agar bisa sehat dan tahan lama. Artikel yang pertama ini akan membahas tentang bagaimana memperpanjang usia baterai kita selama mungkin, sebelum kita harus mengecas lagi.

Metode ini berguna saat misalnya: sobat Ngonoo sedang pergi dan lupa bawa cas-casan / power bank, dan kira-kira masih 5-8 jam lagi sampai di tempat tujuan. Padahal di kota itu nanti hape Sobat harus tetap nyala kalau sewaktu-waktu dibutuhin. Nah, supaya batre hape tetap bisa bertahan sampai kita tiba di kota tujuan, apa akal?

Nah Beberapa tips memperpanjang usia baterai anda di saat-saat genting, adalah sebagai berikut:

1. Matikan Hape
Wahahah. Yoi, tips ini memang paling jitu karena paling mudah dan anti repot. Perjalan masih lama dan di kota tujuan hape Sobat harus menyala? Matiin aje Sob! Niscaya pas udah sampai tujuan dan hape dinyalakan, maka batre Sobat semua tidak akan berkurang. Mantap ya?

2. Hindari mencari sinyal
Kalau setting hape 3G dan Sobat berada di area yang susah sinyal, sebaiknya pasrah saja ya. Kenapa? Karena saat hape dipakai untuk mencari dan mencari, kemana oh kemana sinyal yang indah itu, maka saat itu pula batre hape akan terkuras lebih cepat dari biasanya.

3. Hindari pakai mode getar
Fitur hape geter menguras baterai lebih banyak. Supaya hemat, pakai ringtone saja. Dan jangan keras-keras, ini juga supaya hemat.

4. Turunkan brightness senyaman mungkin
Semakin hape terang, semakin menyedot baterai banyak pula. Di sini sebaiknya kita pakai setting display yang redup-redup saja asal masih bisa dilihat dan masih terasa nyaman di mata.

5. Hindari fitur hape yang ndak penting di perjalanan
Kalau memang perjalanan masih jauh dan mau nyimpen baterai untuk nanti, matikan fitur-fitur seperti kamera dan internet. Karena Flash kamera juga ngabisin batre lebih banyak, maka say no to Flash!

6. Jangan nelpon lama-lama
Kalau memang butuh nelpon, maka yang secukupnya saja. Jangan lama-lama, apalagi nelpon sampai terus sampai terus sampai terus terus terus sampai batereinya panas, waini. Kalau memang masih mau nyimpen daya batre lebih lama sebelum akhirnya mati pet, maka jangan ya.

7. Matiin Bluetooth dan Wireless
ini juga berfungsi menyimpan daya baterai lebih banyak

8. Pakai GSM daripada 3G
Sinyal yang berada di bawah 3G dapat menyimpan baterai lebih banyak. Biasanya penghematan bisa sampai 50% lebih banyak saat Sobat memakai GSM dibanding 3G.

9. Kalau pakai animated background, ganti aja. kalau perlu background hitam sekalian. Ini supaya hemat baterai.

Semoga tips di atas mampu menyelamatkan Sobat semua dari bahaya kehabisan baterai di saat perjalanan panjang yang melelahkan. Untuk Metode kedua tentang memperpanjang umur baterai hape, baca di halaman sebelah ya!

Gambar: wanita dengan meteran jahit via shutterstock

dimsoer

dimsoer

Total posts created: 11
@dimsoer; dim soer; yogyakarta, Indonesia

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *