Ini Penampakan Safety Car Yang Akan Digunakan Pada Ajang MotoGP 2015

Safety Car Moto GP
Safety Car Moto GP

NGONOO.com – Ajang MotoGP merupakan ajang balap motor paling cepat sejagat ini, hal itu lantaran motor-motor yang digunakan merupakan motor prototipe yang tidak diproduksi secara masal dan diciptakan khusus untuk balapan saja. Nah untuk mengawal jalannya balap motor paling cepat sejagat itu, tentunya juga dibutuhkan kendaraan pengawal atau bisa dibilang safety car yang cepat pula.

Untuk musim MotoGP 2015, safety car yang dipakai masih menggunakan mobil keluaran BMW. Tentunya bukan mobil BWM yang biasa-biasa aja bero, karena yang digunakan adalah BMW M4 Coupe.

BMW M4 Coupe MotoGP safety car
BMW M4 Coupe MotoGP safety car

Musim baru MotoGP 2015 tidak hanya menghadirkan teknologi baru buat motor-motornya aja, namun teknologi baru juga dihadirkan untuk safety car yang akan mengawal lomba tersebut. Dan safety car BMW M4 Coupe akan mengusung teknologi baru yaitu new water injection system.

Teknologi apaan to itu tuh? Jadi teknologi new water injection system tersebut akan membuat mobil BMW M4 Coupe bisa lari lebih kencang lagi, namun konsumsi bahan bakar malah akan semakin irit. Tuntutan akan performa mobil yang semakin cepat dan penggunaan bahan bakar yang semakin efisien memaksa BMW untuk mengembangkan teknologi tersebut.

Menurut BMW, air yang diperlukan untuk sistem injeksi tersebut telah terlebih dahulu disimpan dalam tangki yang mempunyai kapasitas 5 Liter. Tangki tersebut disimpan di bagasi belakang bero, dan tangki tersebut juga sudah dilengkapi dengan pompa air, katup yang dikendalikan oleh elektronik mesin, dan juga sensor.

Penggunaan sistem injeksi air tersebut ternyata baru pertama kali digunakan untuk mobil produksi BMW loh bero, dan akan digunakan pada mobil BMW M4 Coupe MotoGP Safety Car.

BMW M4 sendiri termasuk dalam keluarga mobil kencang BMW, karena mobil ini sudah dibekali dengan mesin 6 silinder 3.0 liter Twin Power Turbo. Tenaga yang bisa dihasilkan mencapai 431 HP (Horse Power) dan torsi 550Nm. Mobil ini mampu melaju maksimal pada kecepatan 250 km/jam dan sanggup berakselerasi dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 4.1 detik.

Gambar: Safety Car MotoGP via Shutterstock

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *