Wah Ternyata Samsung Galaxy S6 Edge Memenangkan Gelar “Best New Handset” Pada Ajang MWC 2015

Samsung
Samsung

NGONOO.com – Ajang Mobile World Congress (MWC) tahun 2015 yang digelar di Barcelona memang baru saja berakhir bero. Dan seperti yang sudah kami informasikan sebelumnya, banyak sekali pabrikan yang memperkenalkan gadget andalannya dalam ajang tersebut.

Namun dari banyaknya pabrikan yang memperkenalkan gadget-gadget barunya, nampaknya publik sangat antusias dengan gadget baru yang di bawa oleh Samsung, apalagi kalau bukan smartphone baru Samsung Galaxy S6 dan Samsung Galaxy S6 Edge.

Kedua smartphone anyar bikinan Samsung tersebut memang sudah sangat ditunggu kehadirannya. Maklumlah bero, sebelum-sebelumnya Samsung hanya memberikan teaser smartphone tersebut, baik melalui video maupun foto instagram, maksudnya sih biar publik semakin penasaran. Dengan begitu kan antusiasme publik juga akan semakin tinggi. Dan ternyata hal itu terbukti ampuh bero.

Nah kali ini kita masih akan membahas tentang ajang MWC 2015 maupun Samsung Galaxy S6 Edge bero. Mau membahas apa lagi sih emangnya? Itu loh bero, ternyata Samsung Galaxy S6 Edge memenangkan sebuah gelar pada ajang MWC 2015 kemarin. Wah nampaknya Samsung tidak mau kalah dengan Asus melalui Zenfone 2 yang juga telah memenangkan IF Design Awards.

Lantas gelar apa ya yang berhasil dimenangkan Samsung Galaxy S6 Edge? Gelar tersebut adalah “Best New Handset”, dengan begitu Samsung Galaxy S6 Edge dinobatkan sebagai handset pendatang baru terbaik dalam ajang MWC 2015. Tapi ya hal itu tidak mengherankan lagi sih bero, soalnya desain Samsung Galaxy S6 Edge memang benar-benar menawan dan keren.

Samsung Galaxy S6 Edge
Samsung Galaxy S6 Edge

Gelar tersebut diberikan oleh GSM Association. Sebelumnya GSM Association juga pernah memberikan gelar kepada LG G3 dan iPhone 6 sebagai “Best Smartphone” pada tahun 2014.

Sekedar informasi aja bero, gelar yang diperoleh Samsung ini merupakan gelar kedua yang berhasil diraih oleh perusahaan tersebut. Kalau gelar yang pertama sih berhasil diraih Samsung dengan Samsung Gear Fit miliknya.

Kita tunggu saja gelar apalagi yang akan berhasil diraih oleh Samsung selanjutnya.

Gambar: Samsung via Shutterstock

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *