NGONOO.com – Selama ini Huawei memang sering mengumumkan melalui akun Weibo miliknya mengenai event-event besar yang akan mereka adakan. Seperti misalnya event besar yang akan dilangsungkan pada tanggal 30 Juni mendatang.
Belum lama ini Huawei kembali merilis poster di akun Weibo miliknya, dimana pada poster tersebut tertulis bahwa Huawei akan merilis Honor 7 pada akhir bulan Juni ini.
Dalam poster terlihat angka 7 yang digoreskan pada sebuah sidik jari, lengkap dengan format tanggal yang dituliskan dalam angka, yaitu 6.30. Hal itu bisa diartikan bahwa Honor 7 akan dirilis pada tanggal 30 bulan Juni mendatang. Adanya sebuah sidik jari pada poster juga mengindikasikan bahwa Honor 7 kemungkinan besar akan dilengkapi dengan fitur sensor sidik jari.
Untuk bocoran spesifikasi mengenai Honor 7 sendiri meliputi penggunaan layar berukuran 5 inch dengan tingkat resolusi layar sudah FullHD.
Performa Honor 7 dikatakan akan mengandalkan prosesor kirin 935 octa-core 64-bit. Pada bagian belakang akan tersemat kamera bersensor 13MP dengan teknologi OIS. Selain itu, sumber daya mengandalkan baterai berkekuatan 3.280 mAh.
Honor 7 dikabarkan akan tersedia dalam dua varian, yakni standar dan top-end. Untuk varian standar akan mengusung RAM sebesar 3GB dan memori penyimpanan internal sebesar 16GB, dan untuk varian top-end akan dibekali RAM sebesar 4GB dan memori penyimpanan internal berkapasitas 64GB.
Semua spesifikasi tersebut masih hanya bersifat bocoran dan belum dikonfirmasi oleh Huawei. Untuk lebih jelasnya kita tunggu saja sampai tanggal 30 Juni mendatang gais.
Gambar: Huawei via Shutterstock