NGONOO.com – Ketenaran dan kesuksesan One Direction di kancah musik dunia udah ga perlu dipertanyakan lagi ya gaes. Semua juga udah tau, selain muda dan berbakat band yang beranggotakan Niall Horan, Liam Payne, Harry Styles dan Louis Tomlinson ini juga udah meraih banyak prestasi bergengsi di dunia musik.
Berkat karya dan prestasinya, mereka pun berhasil memecahkan enam rekor dunia. Maka ga heran kalo kedua musisi populer tersebut belum lama ini masuk dalam buku Guiness World Records edisi 2016.
Enam rekor yang dipecahkan One Direction diantaranya, terpilih sebagai grup musik yang memiliki jumlah followers Twitter paling banyak, band Inggris pertama yang mampu menempati puncak tangga lagu Amerika dengan album debutnya dan band musisi pertama yang mampu menempatkan empat album debutnya di posisi satu charts Amerika. Ga cuma itu gaes, Band yang baru saja ditinggal hengkang Zayn Malik ini terpilih sebagai grup musik yang memiliki jumlah subscribers Youtube paling banyak yaitu lebih dari 36 juta.
Sedangkan penyanyi cantik berbakat, Taylor Swift berhasil memecahkan tiga rekor dunia. Ia terpilih sebagai musisi dengan penjualan album terbanyak di Amerika, dalam satu pekan. Penyanyi 25 tahun itu berhasil menjual 3 juta kopi di tangga album Billboard 200. Selain itu, lagunya We Are Never Ever Getting Back Together dinobatkan sebagai lagu dengan penjualan tercepat setelah lagu tersebut berhasil mendaki puncak tangga lagu iTunes hanya dalam waktu 50 menit saja. Sedangkan lima tahun yang lalu, 11 lagunya berhasil menguasai tangga Hot 100 Amerika. Dengan prestasi tersebut, Swift pun mendapatkan penghargaan sebagai wanita yang paling rajin menduduki tangga lagu Hot 100 di Amerika atau Most simultaneous US Hot 100 hits by a female.
Selain One Direction dan Taylor Swift, dalam catatan Guiness World Records Book 2016 juga ada beberapa nama musisi lain. Di antaranya ada Ed Sheeran yang berhasil membuktikan diri dengan bertahan selama 19 minggu di tangga lagu Top 40 dunia lewat hits Thinking Out Loud. Single ini memulai debutnya pada bulan Juli 2014 di posisi ke-26 hingga mencapai puncaknya pada bulan November 2014. Ada juga Jay Z yang mendapatkan penghargaan untuk musisi Rap yang paling banyak memuncaki tangga album Amerika. Tercatat, Jay Z telah 13 kali berada di posisi tersebut.
gambar guinness world records via Ken Wolter / Shutterstock.com