Beberapa waktu lalu, Oppo menggebrak pasar smartphone dengan menghadirkan Oppo Find X yang menghadirkan desain yang tidak biasa. Di saat pabrikan lain asik dengan desain poni, Oppo melalui Oppo Find X malah menghadirkan smartphone layar penuh tanpa poni, dan menyematkan kamera pop up yang keren. Nah, Oppo juga dikabarkan sedang menyiapkan sebuah smartphone baru dengan desain baru yang tidak kalah unik, namanya Oppo F9.
Oppo F9 akan mengikuti desain smartphone yang sedang tren saat ini, yaitu menggunakan poni.
Yang membuatnya unik adalah bentuk dari poninya tersebut.
Saat ini, rata-rata smartphone poni memiliki bentuk seperti dibawah ini.
Seperti yang bisa kamu lihat, notch diatas fungsinya memang sebagai tempat untuk meletakkan kamera, dan beberapa sensor default yang dibutuhkan kamera.
Jadi, tidak heran kalau poninya terlihat memanjang.
Namun, Oppo kembali berinovasi dengan memeprkenalkan desain poni yang tidak biasa, terlihat seperti gambar dibawah ini:
Gimana, cukup unik ‘kan?
Poni dengan desain minimalis tersebut hanya menampilkan kamera saja.
Sementara sensor lain entah kemana perginya. Hal ini masih menjadi perdebatan berbagai kalangan hingga saat ini.
Diketahui juga bahwa Oppo F9 ini kemungkinan merupakan nama lain dari Oppo R17 yang memang sedang dikembangkan oleh Oppo.
Oppo R177 akan dipasarkan di Cina. Sedangkan untuk pasar Asia Tenggara, ponsel ini akan menggunakan Nama F9.
Untuk OS, Oppo F9 ini nantinya akan menggunakan Android Oreo 8.1, sama seperti yang digunakan oleh Oppo Find X.
Untuk kamera belakang, kemungkinan besar Oppo F9 akan menggunakan setup dual kamera. Biar kekinian juga.
Dengan fitur dual kamera tersebut, tentu kamu menghasilkan jepretan yang keren, dengan efek bokeh seperti ketika menggunak DSLR.
Untuk saat ini, hanya informasi-informasi diatas yang berhasil Ngonoo.com kumpulkan.
Untuk informasi lainnya, kita tunggu saja perkembangan beritanya.