Saingi Samsung, Huawei Juga Siap Hadirkan Smartphone Layar Lipat Pertamanya

Smartphone Layar Lipat Saingi Samsung, Huawei Juga Siap Hadirkan Smartphone Layar Lipat Pertamanya

Sepertinya dalam kurun waktu beberapa waktu ke depan trend smartphone akan mengalami pergeseran dari segi desain. Bila saat ini smartphone memiliki desain full display yang terlihat cantik, maka bukan tidak mungkin jika ke depannya trend tersebut akan bergeser ke trend layar lipat.

Yap, hal itu bisa dilihat dari rencana beberapa pabrikan untuk menghadirkan smartphone layar lipat. Selain Samsung, salah satu produsen asal Tiongkok, Huawei, ternyata juga kepincut untuk menghadirkan smartphone layar lipat. Kabar tersebut mencuat setelah Hu Huokun, salah satu pimpinan Huawei mengatakan dalam World Economic Forum, bahwa pihaknya akan menghadirkan smartphone 5G dengan desain layar lipat pada pertengahan tahun 2019 besok.

Smartphone Layar Lipat Samsung dan Huawei Saingi Samsung, Huawei Juga Siap Hadirkan Smartphone Layar Lipat Pertamanya

Selain itu, President of Western European Region, Huawei Investment & Holding, Vincent Pang, dalam kesempatan terpisah di gelaran Huawei Innovation Day yang diadakan di Roma juga menyatakan bahwa smartphone 5G pertama Huawei kemungkinan besar akan melucur dalam ajang MWC 2019 dan akan mulai dipasarkan setidaknya pada kuartal ketiga tahun 2019.

Sayangnya para petinggi Huawei tersebut tidak memberikan bocoran terkait spesifikasi yang nantinya akan dibawa oleh smartphone layar lipat besutan Huawei. Namun, diprediksi nantinya smartphone tersebut akan mengusung layar BOE berukuran 8 inch.

Sejauh ini informasi mengenai smartphone 5G layar lipat buatan Huawei memang masih minim. Untuk mengetahui informasi lainnya mengenai smartphone tersebut mending kita nantikan saja perkembangan berita selanjutnya.

via Gizchina

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *