Honor View 20 Resmi Diumumkan, Tawarkan Kamera Belakang 48 MP dan Layar Infinity-O

Honor View 20 2 Honor View 20 Resmi Diumumkan, Tawarkan Kamera Belakang 48 MP dan Layar Infinity-O

Sub-brand Huawei yakni Honor baru saja mengumumkan generasi penerus dari View 10 di Hong Kong. Yap, apalagi kalau bukan Honor View 20. Smartphone ini mengusung desain layar kekinian yang disebut Infinity-O, yang sebelumnya telah terlebih dahulu diadopsi oleh Samsung Galaxy A8s.

Tampilan Honor View 20 terlihat begitu elegan. Hal itu berkat panel depannya yang mengusung desain full view screen. Salah satu daya tarik dari Honor View 20 adalah dari sektor kameranya. Smartphone ini dibekali dengan kamera utama beresolusi 48 MP yang sensornya dibuat oleh Sony, yaitu Sony IMX586.

Kamera utama Honor View 20 sendiri menawarkan resolusi 8.000 x 6.000 piksel pada saat kondisi cukup cahaya. Namun pada saat di kondisi minim cahaya, sensor bisa beralih ke mode binning piksel untuk meningkatkan sensitivitas cahaya. Pada saat beralih ke mode binning piksel resolusi kameranya turun menjadi 12 MP (4.000 x 3.000 piksel). Hal itu dilakukan agar hasil jepretan bisa terlihat bagus meskipun berada di kondisi minim cahaya.

Honor View 20 Honor View 20 Resmi Diumumkan, Tawarkan Kamera Belakang 48 MP dan Layar Infinity-O

Honor View 20 memiliki lubang yang diletakkan di panel depan, di dalam layar. Lubang tersebut memiliki fungsi sebagai tempat untuk kamera depan. Untuk diameter lubangnya sendiri adalah 6mm. Sayangnya fitur Face Unlock 3D sensor malah tidak diberikan Honor. Mungkin tidak ada ruang yang cukup untuk menjejalkan sensor tersebut.

Sepertinya pada tahun 2019 besok pertarungan smartphone akan mengarah ke persaingan kamera dengan jumlah megapiksel yang tinggi dan ukuran sensor yang besar. Sejauh ini selain Honor baru terdengar nama Samsung dan Xiaomi yang sedang mengerjakan smartphone dengan kamera berpiksel tinggi. Namun diharapkan kedepannya semakin banyak pabrikan yang menggarap smartphone dengan kamera berpiksel tinggi.

Honor View 20 dijadwalkan untuk diluncurkan di wilayah Tiongkok pada 26 Desember besok. Sedangkan untuk pasar global dijadwalkan pada 22 Januari 2019 mendatang.

https://youtu.be/eJPO4SgNzHQ

via UberGizmo

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *