NGONOO.com– Laptop memang bisa menjadi sebuah benda yang sangat berharga bagi pemiliknya, apalagi kalau di dalam laptop tersebut berisi kumpulan data-data super penting. Makanya berbagai macam cara dilakukan untuk menjaga laptop agar aman dari tangan yang tidak bertanggung jawab.
Salah satu caranya adalah dengan menggunakan tas laptop anti peluru. Yups, tidak hanya rompi aja yang anti peluru, tapi tas laptop juga bisa dibuat anti peluru. Maklumlah bero, saat ini kan dunia kejahatan makin ngeri aja, para penjahat sudah tidak menggunakan senjata tajam, melainkan menggunakan senjata api juga.
Emangnya tas laptop apa sih yang bisa menahan peluru? Adalah Savior MTS (Multi-Threat Shield), tas laptop yang bisa melindungi laptop kesayangan dari terjangan peluru, bahkan peluru .44 magnum tidak bisa menembus tas laptop yang dilapisi bahan kevlar ini bero.
Tas laptop Savior MTS sendiri didesain oleh Force Training Institute. Berat tas tersebut juga lumayan bero, yaitu mencapai 3.6 kg. Selain untuk memproteksi laptop kesayangan, tas laptop tersebut juga bisa dijadikan perisai untuk melindungi diri bero, caranya tinggal buka aja tas tersebut dan nanti secara otomatis akan membentuk sebuah perisai yang panjangnya 1 meter.
Menurut Force Training, tas laptop Savior MTS mempunyai proteksi ballistic level IIIA yang bisa menahan tembakan handgun, shotgun, dan pistol kaliber sub-machine gun. Wah kuat juga ya tas laptop ini bero. Namun tidak hanya itu aja, tas laptop Savior MTS ternyata juga bisa menahan serangan pisau dan serangan benda-benda tajam yang lainnya.
https://www.youtube.com/watch?v=YzS07GbN2_w
Tentunya dengan semua kelebihan tas laptop Savior MTS, Force Training menargetkan orang-orang penting dan para golongan eksekutif aja yang akan membeli tas laptop tahan peluru seharga $899 atau sekitar 11 jutaan rupiah tersebut.
Gambar: Tas Laptop via Shutterstock