HTC Sedang Siapkan Tablet Baru Bernama H7, Ini Beberapa Spesifikasinya

HTC
HTC

NGONOO.com – Jika dibandingkan, pasar tablet memang tidak seramai pasar smartphone. Tapi hal itu tidak menyurutkan niat para produsen untuk selalu menghadirkan tablet-tablet keluaran terbaru, seperti misalnya HTC.

Setelah memperkenalkan smartphone baru bernama HTC Butterfly, kali ini HTC dikabarkan sedang mempersiapkan tablet low-end baru dengan kode H7.

Tablet HTC H7
Tablet HTC H7

Berdasarkan data yang berhasil kami peroleh, HTC H7 akan mengusung layar berukuran 7 inch. Namun masih belum tau juga berapa tingkat resolusi dari layar tersebut.

Selain itu, untuk kinerjanya akan mengandalkan prosesor quad-core 1.2GHz yang dipadukan dengan RAM sebesar 1GB. Sedang untuk media penyimpanan akan dibekali dengan memori internal berkapasitas 16GB.

HTC H7 dikatakan sudah mengusung fitur dual-SIM serta sudah berjalan pada OS Android Lollipop. Berdasarkan beberapa spesifikasi di atas, memang bisa dikatakan jika tablet ini masuk dalam kategori tablet low-end. Dan berhubung tablet low-end biasanya dibanderol dengan harga murah, berarti tablet HTC H7 ini juga akan dibanderol dengan harga muah.

Lantas, berapakah harga tablet baru buatan HTC ini? Berdasarkan data yang ada, HTC akan membanderol tablet H7 dengan harga Rs 9.565 ($150) atau ya sekitar 1,9 jutaan rupiah. Terjangkau kan gais harganya?

Kapan tablet ini akan dirilis, hal itu masih menjadi misteri. Tapi semoga aja gak lama lagi dan semoga aja tablet ini juga masuk ke pasar tanah air.

Gambar: HTC via Shutterstock

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *