NGONOO.com – Buat kalian para pengguna aplikasi berkirim pesan kepunyaan Facebook, yakni Facebook Messenger, ada kabar yang menggembirakan nih. Kali ini Facebook Messenger kembali mendapatkan fitur baru, yaitu fitur yang bernama Caller ID for Messaging.
Jika diperhatikan, Facebook memang cukup sering menghadirkan fitur baru untuk Facebook Messenger, yang terakhir sih fitur Video Calling, dan untuk ke depannya kalian juga bakalan bisa bermain game melalui Facebook Messenger.
Nah, terus fitur bernama Caller ID for Messaging ini fitur buat apaan ya? Jadi gini gais, fitur tersebut berfungsi untuk menampilkan informasi mengenai orang yang menghubungi kalian lewat Facebook Messenger.
Mungkin kalian pernah dihubungi orang melalui Facebook Messenger tapi kalian tidak mengenal orang tersebut, dan bahkan orang tersebut juga tidak menjadi “teman” di akun Facebook kalian. Untuk itulah fitur bernama Caller ID for Messaging ini hadir gais, dengan begitu kalian bisa mengetahui identitas dari orang yang menghubungi kalian lewat Facebook Messenger, baik informasi berupa nama, status apakah orang tersebut menjadi “teman” kalian di Facebook apa tidak, lokasi orang tersebut, dan juga foto dari orang yang bersangkutan.
Kalau memang kalian sering melakukan percakapan melalui Facebook Messenger, buruan update aplikasi Facebook Messenger yang ada di smartphone kalian agar bisa menikmati fitur Caller ID for Messaging ini.
Gambar: Aplikasi Facebook Messenger di iPhone via Shutterstock