NGONOO.com – Dini hari nanti akan banyak pertandingan yang amat sangat seru untuk disaksikan. Dari Inggris ada Liga Premier Inggris tengah pekan, Spanyol dengan laga semifinal Copa del Rey leg kedua, dari Italia akan memainkan leg pertama semifinal Coppa Italia. Mari kita bahas satu per satu.
Liga Premier Inggris
Dari tanah Inggris, Liga Premier Inggris akan memulai laga ke 28 dini hari nanti. Akan ada sebanyak tujuh pertandingan yang akan dimulai dini hari nani. Diantaranya Manchester United akan bertandang ke markas Newcastle United, Queen Park Rangers akan berhadapan dengan Arsenal dan juara baru Capital One Cup, Chelsea bertamu ke West Ham United.
Pekan ini tidak semua tim akan bermain. Crystal Palace, Sunderland, Southampton, Aston Villa, Hull City dan West Bromwich Albion tidak akan bertanding dikarenakan tim diatas sudah mencapai 28 pertandingan.
Berikut Jadwal Liga Inggris Selengkapnya pertandingan Liga Inggris pekan ke 28:
- Manchester City vs Leicester City
- Newcastle United vs Manchester United
- Queens Park Rangers vs Arsenal
- Stoke City vs Everton
- Tottenham Hotspur vs Swansea City
- West Ham United vs Chelsea
- Liverpool vs Burnley
*semua pertandingan akan dimulai pukul 02:45 WIB
Spanyol, Copa del Rey
Copa del Rey akan memulai laga leg kedua dini hari nanti mulai pukul 02:00 WIB. Empat tim tersisa akan memperebutkan tiket ke partai final. Barcelona akan berkunjung ke markas Villarreal. Tim dengan julukan kapal selam kuning itu, sukses menahan imbang Real Madrid di Liga Spanyol akhir pekan kemarin. Kini tim besutan Marcelio Garcia akan kedatang tim yang dalam penampilan menanjak, Barcelona. Tim lainnya yakni Espanyol akan melawan Atletic Bilbao. Dipertemuan pertama, kedua tim hanya bermain seri 1-1.
Berikut Jadwal Copa del Rey :
- Villarreal vs Barcelona pukul 02:00 WIB
- Espanyol vs Atletic Bilbao pukul 04:00 WIB
Coppa Italia
Dari Italia, dini hari nanti akan ada leg pertama Coppa Italia yang mempertemukan Lazio dengan Napoli. Tim dari ibukota akan bermian dihadapan pendukungnya sendiri yang terbilang panatik. Selain kedua tim ini akan ada Juventus yang akan berhadapan dengan Fiorentina di Juventus Staduim sehari setelahnya.
- Lazio vs Napoli pukul 02:45 WIB
- Juventus vs Fiorentina pukul 02:45 WIB
Gambar: Bola Sepak via Shutterstock