NGONOO.com – Sebagai pabrikan yang terhitung masih baru dalam dunia teknologi, Xiaomi nyatanya sudah berhasil menjelma menjadi pabrikan papan atas. Tidak heran bila Xiaomi terus berusaha menghadirkan smartphone baru agar mereka tetap bisa bersaing dengan pabrikan lainnya.
Berbicara soal smartphone baru dari Xiaomi, pada bulan Januari yang lalu Xiaomi secara resmi memperkenalkan dua varian phablet terbarunya, yaitu Mi Note dan Mi Note Pro.
Mi Note sendiri sudah langsung dirilis di Tiongkok pada saat itu, namun berbeda dengan Mi Note Pro, phablet tersebut nyatanya belum dirilis hingga saat ini.
Kira-kira kapan ya Xioami akan merilis Mi Note Pro? Nah, menurut CEO Xiamoi, yaitu Lei Jun, phablet Mi Note Pro tersebut akan mulai dirilis pada tanggal 6 bulan Mei mendatang.
Baik Mi Note maupun Mi Note Pro, keduanya memilki desain yang sama. Perbedaan dari kedua phablet tersebut hanya terletak pada spesifikasinya saja, dimana Mi Note Pro mengusung layar QHD berukuran 5.7 inch.
Perbedaan lain terletak pada penggunaan RAM, dimana Mi Note Pro menggunakan RAM berkapasitas 4 GB. Selain itu, kapasitas penyimpanan sudah sebesar 64 GB dan prosesor menggunakan Snapdragon 810 yang memberikan dukungan untuk jaringan Cat.9 LTE.
Jika dilihat dari segi kamera, Mi Note Pro masih tetap mengusung kamera yang sama dengan Mi Note, yaitu kamera depan beresolusi 4 MP dan kamera belakang beresolusi 13 MP. Kapasitas baterainya juga sama, yakni sebesar 3000mAh.
Xiaomi Mi Note Pro akan dijual dengan harga sekitar 6.9 juta rupiah. Kita tunggu saja kehadirannya di tanah air.
Gambar: Xiaomi via Shutterstock