NGONOO.com – Ada dari kalian yang termasuk fans setia Nokia gak nih? Kalau ada, bersiap-siaplah mendengar kabar buruk dari pabrikan tersebut.
Setelah sebelumnya beredar rumor yang mengatakan jika Nokia akan merilis smartphone baru pada tahun 2016 mendatang, kali ini Nokia resmi menyatakan bahwa pihaknya tidak akan kembali terjun dalam persaingan dunia smartphone.
Melalui pernyataan yang dikeluarkan oleh Nokia, perusahaan tersebut mengatakan bahwa selama ini pihaknya memperhatikan kabar yang mengklaim jika Nokia berkeinginan untuk memproduksi smartphone di fasilitas riset dan pengembangan yang terletak di China. Nokia menyatakan bahwa kabar tersebut tidaklah benar.
Selain itu, Nokia juga menyatakan bahwa pihaknya tidak akan mengeluarkan produk baru di pasar smartphone. Nokia juga menambahkan bahwa mereka tidak mempunyai rencana untuk memproduksi atau menjual handset kepada konsumen.
Berdasarkan pernyataan yang dilontarkan oleh Nokia, maka jelas sudah bahwa perusahaan tersebut benar-benar tidak akan kembali memasuki persaingan bisnis smartphone.
Saat ini Nokia memang tidak mungkin membuat smartphone lagi. Hal itu dikarenakan Nokia masih terikat kontrak perjanjian dengan Microsoft, dimana Nokia dilarang mengeluarkan produk baru dengan nama Nokia, setidaknya hingga paruh kedua tahun depan.
Gambar: Handphone Nokia via Shutterstock