Hah, Samsung Akan Jual Prosesor Exynos ke Pabrikan Smartphone Lain?

Samsung Exynos 9810 chipset Hah, Samsung Akan Jual Prosesor Exynos ke Pabrikan Smartphone Lain?

Kalian pastinya udah pada tau kan kalau Samsung mempunyai prosesor buatannya sendiri? Yap, prosesor yang dimaksud adalah Exynos. Nah, kali ini ada berita terbaru mengenai prosesor tersebut. Eits, tapi bukan mengenai prosesor Exynos keluaran terbaru, loh, melainkan Samsung akan menjual prosesor tersebut kepada produsen smartphone lainnya.

Jadi, jika saat ini hanya smartphone buatan Samsung aja yang dibekali dengan prosesor Exynos, maka untuk ke depannya bakal ada smartphone buatan brand lain yang juga menggunakan prosesor Exynos. Lantas apa alasan Samsung menjual prosesor Exynos kepada produsen lain?

Samsung Hah, Samsung Akan Jual Prosesor Exynos ke Pabrikan Smartphone Lain?

Hal itu dilakukan Samsung untuk memperluas pangsa pasar, terlebih untuk pangsa pasar di segmen mid-range. Pangsa pasar di segmen mid-range memang menggiurkan karena smartphone di kelas ini bisa dibilang banyak. Jadi kalau Samsung juga lebih fokus bermain di segmen mid-range maka mereka bisa meraup keuntungan dari berjualan prosesor Exynos.

Sekedar informasi, untuk tahun 2017 kemarin prosesor Exynos buatan Samsung menempati posisi keempat. Posisi tersebut ada di bawah Qualcomm, Apple, dan MediaTek. Apabila Samsung ingin memberikan perlawanan sengit kepada vendor prosesor lainnya agar mereka bisa menjadi yang nomor satu maka Samsung harus pintar merancang strategi, termasuk dalam hal menetapkan harga yang kompetitif.

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *