Jangan Percaya Pada 7 Hal Ini di AADC 2014 Mini Drama

shutterstock 98911802 Jangan Percaya Pada 7 Hal Ini di AADC 2014 Mini Drama

NGONOO.comAADC 2014 Mini Drama, masih heboh banget. Karena ternyata bukan hanya yang seangkatan dengan Rangga dan Cinta di masanya yang penasaran, tetapi banyak angkatan-angkatan muda yang turut penasaran.

Ini salah satu video fenomenal di Indonesia yang muncul di tahun 2014 selain “Sakitnya Tuh Disini“. Ketika artikel ini diketik, kira-kira sudah ada sekitar 1,6 juta views untuk video berdurasi 10 menit yang semuanya iklan. Keren. Sampai banyak yang bikin Meme AADC 2014 ngehek dan pantas ditertawakan bersama.

Tetapi bero dan sest, meskipun kamu suka banget sama video AADC 2014, NGONOO mau kasih sedikit saran jangan sampai kamu percaya dengan beberapa hal yang ada di AADC 2014. Apa aja? Ya udah lihat aja dibawah ini.

Meme AADC 2014 NGONOO
Meme AADC 2014 NGONOO

12 Tahun Menghilang

Pertemuan terakhir di bandara yang begitu romantis, masa bisa gitu menghilang selama 12 tahun? yakin? seriusan? Kamu ga kangen sama yang memberi last kiss di bandara itu dan bisa nahan selama 12 tahun? Ini pasti konspirasi.

12 Tahun Tanpa Kepo

Menghilang dari orang yang kamu sayang tanpa #kepo? Ga pakai stalking di Twitter? Facebook? dan sosial media lainnya? Ga nanya-nanya ke temen atau siapa gitu gimana kabarnya Cinta? Iya sih, Rangga itu orangnya misterius. Tapi, Cinta juga ga berusaha nyari tau tentang Rangga kan?

12 Tahun Belum Punya Pacar

Yakin kamu tahan jomblo selama 12 tahun terhitung sejak lulus SMA? Bagaimana bentuk mukamu selama 12 tahun mendapat ujian dari orang-orang sekelilingmu kawan? Cewek-cewek Amerika itu ga ada satupun yang bisa menggoda iman Rangga? Mungkin banyak yang lebih cantik dari Anaknya ibu Susi Pudjiastuti si Nadine Kaiser itu kan? Atau mungkin juga sih, sebetulnya Rangga dan Cinta sudah pernah pacaran. Tapi, kan..

12 Tahun Setia

Iya kita ga tau apakah selama 12 tahun itu Cinta dan Rangga masih sama-sama setia. Tapi Cinta suruh balesin pesan dari orang lain aja ogah-ogahan, malah mikirin Rangga. Mereka juga selama berjam-jam memandang layar ponsel untuk menanti balasan.

12 Tahun Baru Chattingan

Ini lho, masa sekelas jurnalis internasional seperti Rangga, baru punya platfrom chatting sekarang? Sebelumnya ga punya Facebook? Twitter? Ga kenal Friendster juga? 12 tahun berooo…Minimal sejak booming Facebook di Indonesia sekitar 2009-2010 lalu, Cinta sama Rangga bisa ketemu di sosmed gituh.

12 Tahun PHP

Ada gitu, cewe yang tahan di PHP-in selama 12 tahun? Baru deket dua minggu aja udah nanya “Kita ini apa sih?”, ya kan? “Hubungan kita gimana?”, “Kamu serius ga sih sama aku?”, “Aku ga bisa menjalani sesuatu dalam ketidakpastian”. Mungkin cuma Cinta yang bisa.

12 Tahun Ga Ketemu trus..

Okelah, kita anggap 12 tahun yang diatas semuanya itu mungkin. Terus, setelah 12 tahun ga komunikasi, ga ketemu, serius kamu cuma ketemu di Bandara terus pergi lagi? Rela cuma sharing foto selfie dengan orang yang udah 12 tahun kamu tunggu? Ga tau juga sih kalau Rangga menunda keberangkatan buat jalan-jalan dulu.

LDR-an mulu, kapan nikahnya? Sakitnya tuh disini (nunjuk dompet).

Ada juga yang bertanya-tanya kok bisa?

Gambar : Lagi foto selfie korban LDR Via ShutterStock

Arya Hanya

Arya Hanya

Total posts created: 297
Nulis kisah cinta sih sejak SD. Kalau jadi kontributor belum lama ini kok. Penyuka romance yang ga bisa romantis. Kadang-kadang ngetwit di @aryahanyaa."Pasanganya ....." Tolong isiin titiknya.

2 thoughts on “Jangan Percaya Pada 7 Hal Ini di AADC 2014 Mini Drama”

  1. Sell aja bro… Namanya juga film, apalagi ini cuman short mini drama, semua hanya fiksi belaka. Cuman yg ane salut, si admin ampe sedetail Itu mikirin hal diatas. :).

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *